visi & misi

Sabtu, 22 November 2014

AGENT ASURANSI ITU PEMBOHONG


Waspada...!!!

Agen Asuransi Cuma Ceritakan Baiknya Produk Saja. 

Type agent seperti apa yang anda inginkan ?

Banyaknya persoalan asuransi yang berujung sengketa di Indonesia tampak cukup mengkhawatirkan. Salah satu penyebabnya ternyata adalah para agen asuransi yang terlalu berlebihan dalam menawarkan produknya.

Ketua Dewan Komisoner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D Hadad menuturkan para agen asuransi tampak tidak transparan dalam menjual produk. Biasanya selalu yang positif diceritakan kepada nasabah.

"Kadang agen itu suka kurang transparan dalam menjual produknya. Biasanya diceritakan enak-enaknya saja," ujarnya dalam seminar mekanisme penyelesaian sengketa di sektor jasa keuangan di Grand Hyat, Jakarta, Kamis (7/11/2013).

Padahal banyak hal yang bisa dibagi untuk para konsumen. Terutama terkait risiko yang harus ditempuh oleh nasabah apabila terjadi permasalahan.

"Ini juga menjadi jawaban pencegahan untuk nasabah sebelum terjadi sengketa," tegasnya.

Bahkan menjadi kebiasaan buruk selanjutnya adalah ketika produk sudah dibeli, para agen menjauh dari konsumen. Ini menurut Muliaman menjadi citra buruk bagi perusahaan kedepannya.

"Nah biasanya kalau konsumen bayar premi, itu tidak pernah disapa atau dihubungi lagi," sebutnya.

Muliaman mengatakan kondisi tersebut tidak bisa dibiarkan berlangsung terus menerus. Karena mengingat keinginan semua pelaku industri keuangan yang selalu menghargai konsumen.

"Nah cara seperti itu bukan lagi mode kedepan. Itu bertentangan dengan apa yang menjadi persoalan," kata Muliaman
Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

PELUANG BISNIS * PASSIVE INCOME GENERALI